Pages

be the good, because god loves the goodness

DANAU TOBA

kali ini saya akan membahas mengenai salah satu tempat wisata yang terletak di provinsi SUMATRA UTARA. kota ini adalah kota kelahiran kedua orang tua saya dan saya pun dilahirkan disana dan sempat bersekolah disana selama 4 tahun dan saya cukup mengagumi kota ini.


Danau toba adalah danau vulkanik dengan ukuran panjang 100 km dan lebar 30 km. Danau ini adalah danau terbesar di indonesia dan asia tenggara, keunikan danau ini adalah mempunyai sebuah pulau ditengah-tengah danau toba tersebut yaitu pulau Samosir.


terakhir saya kesana tahun 2011 bulan september pada saat liburan hari Raya Idul Fitri.tempatnya masih sangat menyenangkan banyak orang-orang termasuk turis yang mengunjungi danau toba. tapi sangan disayangkan banyak kalangan yang suka membuang sampah kedanau sehingga air danau menjadi tercemar.

saya pun menyempatkan diri untuk merasakan air danau toba, saya dan keluarga berenang di pinggir danau dengan pengawasan yang ketat dari penjaga danau, karena saat itu cuaca sedang tidak bagus.selesai berenang kami pun pergi melanjutkan perjalanan ke pulau samosir disana adalah pusat sovenir banyak orang yang pergi kesana untuk membeli oleh-oleh.

kami naik kapal kecil dan ada seseorang yang menunjukin sebuah Batu gantung yang menjadi legenda dalam danau toba. batu gatung tersebut juga dapat membuat pengunjung tertarik kerena legenda cerita batu gantung yang menjadi sebuah cerita rakyat disumatra utara.
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "DANAU TOBA"

Posting Komentar